Dalam ibadah raya kita menggunakan para penari tambourine/rebana untuk pujian penyembahan.Lalu bagaimana sjarah penggunaan tambourine ini menurut Alkitab ? Tambourine atau Rebana dalam bahasa Ibrani adalah Toph , atau Tabret dan dalam bahasa Inggris disebut tambourine. Rebana adalah alat musik yang sederhana,ringan dan mudah menggunakannya serta menimbulkan suasana ceria bagi yang mendengarkannya.

Umumnya rebana dimainkan sambil berdiri, dan lebih luas lagi, rebana dimainkan sambil menari.Ini dikarenakan bentuknya yang kecil dan ringan namun menghasilkan bunyi-bunyian yang berkesan ramai/gembira.

Tambourine dalam Alkitab

  • Alkitab pertama kali mencatat rebana ketika Miryam dan anak-anak Israel merayakan kemenangan dan keberhasilan setelah menyeberangi Laut Merah." Lalu Miryam,nabiah itu, saudara perempuan Harun, mengambil rebana di tangannya, dan tampillah semua perempuan mengikutinya memukul rebana serta menari-nari" (Keluaran 15:20). Miryam adalah kakak Musa, karena itu diperkirakan usia Miryam saat itu diatas 80 tahun, atau sekitar 90 tahunan ,sebagai gambaran bahwa penari rebana tidaklah mutlak dibatasi umur. Penggunaan rebana akhirnya diserap kebudayaan lain di beberapa tempat. Di Indonesia, khususnya di Jawa tengah, rebana dikenal sebagai "terbang".
  • Rebana sebagai senjata dalam peperangan. "Sebab setiap pukulan dengan tongkat penghajar yang ditimpakan Tuhan ke atasnya, akan diiringi dengan rebana dan kecapi, dan Ia akan berperang melawan Asyur dengan tangan yang diayunkan untuk peperangan". Yesaya 30:32
  • Rebana sebagai sarana penyembahan dalam Bait Allah. "Pujilah Dia dengan rebana dan tari-tarian, pujilah Dia dengan permainan kecapi dan seruling" Mazmur 150:4
  • Rebana sebagai instrumen yang diciptakan Allah. "Engkau di taman Eden, yaitu taman Allah penuh segala batu permata yang berharga ...Tempat tatahannya (Tabrets/rebana) diperbuat dari emas dan disediakan pada hari penciptaanmu" (Yehezkiel 28:13)

 

 

Back to home

 

Kirim naskah,file ,kritik saran dan info lainnya  mail ke:  eddysriyanto@yahoo.com

Copyright ©2005 . All Rights Reserved.

Last Update :

 

designed by Eddy Sriyanto